Bahan-bahan yang harus disiapkan untuk membuat rica-rica ayam pedas tanpa kemangi:
1 ekor ayam
Bumbu halus
1 ruas kunyit
5 butir kemiri
7 butir bawang merah
5 butir bawang putih
7 cabe merah keriting
15 cabe rawit merah
Bahan pelengkap
1 ruas lengkuas geprek
1 Batang sereh keprek
3 lembar daun jeruk
3 lembar daun salam
1 buah tomat
Gula pasir secukupnya
kecap manis secukupnya
garam dan penyedap rasa
Air secukupnya
Cara membuat ayam rica-rica pedas tanpa kemangi
Potong ayam sesuai selera potong kecil-kecil supaya mudah dimakan cuci yang bersih lalu rendam dengan air jeruk nipis supaya lendirnya hilang kemudian rebus sampai setengah matang
Haluskan semua bumbu
Siapkan wajan lalu beri sedikit minyak untuk menumis bumbu halus dan panaskan
Lalu tumis bumbu halus sampai harum jangan lupa masukkan daun jeruk salam dan sereh dan lengkuas
Masukkan ayam yang sudah direbus setengah matang dikasih gula kecap garam dan penyedap
Tambahkan air sedikit demi sedikit
Ungkep ayam sampai matang
Cicipi dan rasakan kalau sudah pas tambahkan tomat dan siap disajikan
Itulah cara membuat rica-rica ayam tanpa kemangi
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar