Like Fans Page Kami ,Terimakasih :)

10/04/2011

Heboh Matahari Berkalang Cincin


Sebuah kejadian alam unik terjadi di Kota Solo, Selasa (4/10/2011) siang. Matahari seolah-olah dikelilingi cincin warna-warni. Kejadian ini menarik perhatian sejumlah warga Kota Solo.

Fenomena tersebut disebut yang disebut sebagai Halo Matahari. Halo merupakan fenomena alam biasa berupa cahaya yang mengelilingi matahari. Kejadian ini merupakan hasil pembelokan cahaya matahari oleh partikel uap air di atmosfer.

Sebagian warga berusaha mengabadikan momen langka tersebut dengan kamera ponselnya. Ada pula yang hanya bergumam dan berdecak kagum melihat fenomena alam tersebut.

Sejumlah pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo pun berhamburan ke luar kantor untuk melihat matahari cincin tersebut. Kepala Unit Pelayanan Terpadu Daerah (UPTD) Taman Balekambang, Endang Sri Murniyati mengaku takjub melihat fenomena alam tersebut.

Dirinya mengaku pernah melihat kejadian serupa pada sekitar tiga tahun yang lalu. "Tapi yang sekarang ini lebih lama kelihatannya. Tiga tahun lalau hanya sebentar tapi warna cincinnya lebih jelas," katanya.

Dirinya pun melihat kejadian tersebut sebagai kejadian alam biasa. "Ini kejadian alam biasa saya kira. Tidak ada kaitannya dengan hal-hal klenik atau datangnya suatu bencana," tambahnya.

Sebelumnya, banyak rekan-rekannya yang meyakini bahwa kejadian alam tersebut akan diikuti dengan datangnya bencana alam. "Kita jangan berprasangka buruk, berprasangka yang baik saja," lanjutnya.


tribunnews (*)

Tidak ada komentar: